Bayangan
Aku tak mengerti mengapa hal itu kembali. bayangan yang selalu menusuk hati. Mengapa?
yang ku tahu kau telah mati. kau telah pergi dan kau tak akan (pernah) kembali.
Ya... tak pernah, dan tak akan kembali.
Kunci
Sesuatu yang sangat penting adalah Kunci. Kunci yang bisa membuka segala macam benda. kunci yang bisa membuka segala macam pintu yang tertutup. namun dimakah kunci itu?
Siapa yang menemukannya? ataukah seseorang mengambilnya bahkan membuangnya?
Kunci.. akankah ia kembali menemukannya. untuk membuka lembar masa lalunya?
Pena
Hidup adalah sebuah cerita. cerita yang ditulis oleh Yang Maha Mencipta. Manusia hanya bisa berusaha dengan menulis ceritanya tanpa bisa mengubah alurnya. Alur yang telah digariskan. Hidup memang akan tetap bermuara. namun diperjalanan kitalah yang mampu mengisinya. Cerita adalah sebuah kisah. Kisah yang pasti akan berakhir namun kita tak pernah tau, entah berakhir bagaimana.
Mimpi
Ratu malam duduk disinggasananya. tersenyum indah menyapa hati manusia. ada seorang gadis manis menangis lirih di kamarnya. "Hai,.. mengapa kamu bersedih?" sang Ratu bertanya. "Miii...mim...pi" ia terbata.
Kata orang, Mimpi adalah bunga tidur. Bunga yang kadang bisa wangi atau bisa busuk.
Bagaimana bunga Anda?